GAK CUMA COKLAT, INI 7 MAKANAN ENAK YANG BISA HILANGKAN STRESSMU!
Stress merupakan sebuah kondisi yang bisa disebabkan banyak faktor. Selain faktor eksternal seperti pikiran ternyata terdapat faktor internal yang secara tidak sadar terjadi dalam tubuh. Misalnya kekurangan asam folat atau rendahnya produksi hormon kortisol yang sangat berperan dalam suasana hati.
Supaya bisa menangani perasaan yang tidak mengenakkan ini, coba konsumsi 7 makanan ini deh. Kamu sudah pernah coba?
1. Asparagus
Selain pikiran yang menumpuk rendahanya tingkat asam folat juga bisa menjadi penyebab utama depresi. Nah, salah satu sayuran yang tinggi akan asam folat dan punya rasa yang enak adalah asparagus. Berbagai olahan menu dengan aspragus juga banyak banget guys, coba deh tumis asparagus dengan mentega dan bawang putih atau sajikan bersama pasta. Yummy!
2. Teh Hijau
Teh hijau mengandung theanine yang akan menjaga suasana hati membaik saat terjadi ganguan atau masalah yang terjadi. Theanine memiliki efek anti-kecemasan dan menenangkan karena mampu meningkatkan produksi serotonin dan dopamin, dua hormon penting yang berperan dalam suasana hati serta kondisi emosional.
3. Jeruk
Kandungan Vitamin C adalah vitamin yang mampu menurunkan tekanan darah dan hormon stres. Rasa segar yang ada dalam setiap potong jeruk pun bisa membuat perasaan membaik, sebab pengaruh asupan makanan sehat akan terasa pada tubuh. Kamu bisa mengolah jeruk segar menjadi jus, salad buah, atau dimakan secara langsung.
4. Bayam
Makanan bewarna hijau yang jadi favorit tokoh kartun Popaye ini ternyata bisa mengurangi stress lho. Bayam mengandung magnesium yaitu sejenis mineral yang punya fungsi membantu mengatur kadar kortisol.
Kadar kortisol adalah hormon yang memengaruhi bagaimana tubuh merespon stres dan punya nama lain hidrokortison. Selain itu bayam juga mampu meningkatkan perasaan tenang.
5. Biskuit gandum
Saat merasa stress pilihlah camilan gandum utuh seperti biskuit atau roti gandum. Olahan gandum ini gak cuma membuat perut kenyang dan menerima banyak serat, tapi dorongan energi yang dihasilkan akan memicu otak untuk melepaskan serotonin. Serotonin adalah salah satu hormon yang membuat kita merasa bahagia.
6. Telur
Sebuah laporan dalam Journal of Affective Disorders berhasil mengumpulkan banyak bukti bahwa vitamin D secara positif membantu depresi. Telur adalah salah satu contoh makanan yang tinggi Vitamin D, terlebih pada bagian kuning telur.
Telur juga mengandung triptofan yang merupakan asam amino, yang membantu memproduksi serotonin. Serotonin sendiri merupakan adalah sebuah hormon yang membantu mengatur suasana hati dan menghilangkan kecemasan.
7. Salmon
Meskipun salmon terkenal berlemak dan lezat, layaknya makanan yang bisa memicu kenaikan berat badan. Pada kenyataannya lemak yang ada dalam ikan ini termasuk lemak sehat, yaitu jenis asam lemak omega-3 yang bisa membantu menjaga suasana hati jadi lebih baik dan menghilangkan rasa tegang.
Daripada bergantung pada obat-obatan demi mendapat ketenangan dari rasa stress, ada baiknya kita memilih makanan sehat seperti di atas tadi nih guys. Mudah didapat dan rasanya enak!
Komentar
Posting Komentar